Cara Membuat Dimsum Enak, Berpeluang untuk Usaha!

3 min read

cara membuat dimsum

Membuka usaha jualan dimsum bisa menjadi ide menarik untuk mempertahankan finansial agar tetap stabil. Memulai usaha ini tidak butuh modal besar dan cara membuat dimsum juga cukup sederhana 

Lantas, apa yang membuat jenis makanan ini layak untuk menjadi usaha sampingan? Well, makanan khas Tiongkok ini sudah memiliki banyak penggemar karena rasanya yang enak dan gurih. Rasa makanan ini sangat cocok untuk lidah orang Indonesia sehingga masyarakat pun mudah menerimanya. 

Cara Membuat Dimsum Enak 

Untuk membuat salah satu olahan makanan khas Tiongkok ini, kamu perlu menyiapkan bahan kulit dan isiannya. 

1. Cara Membuat Kulit Dimsum

Membuat kulit dimsum bisa dengan menyiapkan beberapa bahan dan alat berikut. Selain itu, kamu bisa mengikut panduan langkah-langkah dari Youtube/Devina Hermawan di bawah ini:

a. Menyiapkan Alat dan Bahan

Alat yang perlu kamu siapkan antara lain:

  • Rolling pin atau alat penggiling pasta
  • Sumpit

Bahan-bahannya yaitu:

  • 125 gr tepung serba guna dan 75 gr air hangat
  • 15 tetes pewarna makanan (kuning)
  • ½ sdt garam
  • Tepung maizena atau tapioka secukupnya (untuk menggilas adonan)

b. Mencampur Semua Bahan

Cara membuat kulit dimsum lembut dan tidak keras yaitu campurkan pewarna makanan dan garam ke dalam air hangat. Aduk agar garam larut dan warna merata. Selanjutnya, kamu bisa memasukan tepung terigu ke dalam mangkuk dan tuangkan air hangat yang sudah kamu tambahkan garam dan pewarna makanan

Baca Juga:  Resep Opor Ayam Kuning yang Mudah untuk Dicoba

Aduk-aduk menggunakan sumpit hingga tepung berubah menjadi adonan kaku. Selanjutnya, uleni lagi adonan dengan tangan hingga kalis dan mendapatkan tekstur yang pas. 

Apabila adonan sudah kalis, kemudian bungkus menggunakan plastic wrap. Supaya mengembang, diamkan adonan kulit selama 1 jam. 

c. Menggilas Adonan

Berikutnya, cara membuat kulit dimsum lembut dan kenyal yaitu mulai menggilas adonan. Setelah mengeluarkan adonan dari plastic wrap, kemudian kamu bisa menguleninya lagi sebentar. Selanjutnya, kamu perlu menaburkan tepung maizena di atas papan talenan. 

Potong-potong adonan menjadi beberapa bagian dengan berat kira-kira 30 gr. Taburi dengan tepung maizena atau tapioka lagi, lalu gilas dengan rolling pin. Gilas hingga membentuk bulat dengan ketebalan merata.

Kamu juga bisa menggunakan alat penggiling pasta untuk meratakan adonan kulit. Giling adonan hingga memanjang dan mendapatkan ketebalan yang rata.

Selanjutnya, kamu bisa menumpuk adonan kulit yang sudah kamu gilas dan mencetak menggunakan mangkuk dengan diameter 10 cm. Kemudian iris menggunakan gunting atau pisau dapur dan lakukan cara membuat dimsum kulit homemade ini sampai semua adonan habis.

2. Cara Membuat Isian Dimsum Ayam Udang

Silakan menyiapkan beberapa bahan di bawah ini untuk membuat isian dimsum. Supaya tidak gagal, sebaiknya kamu mengikuti langkah-langkah sesuai dengan panduan.

a. Menyiapkan Bahan

Bahannya antara lain:

  • 200 gr daging ayam bagian dada dan 50 gr kulit ayam
  • 50 gr udang kupas dan 9 sdm tepung sagu
  • 1 batang wortel parut dan 1 butir putih telur
  • 3 sdm es batu

Bumbunya adalah:

  • 3 siung bawang putih dan 2 sdt kecap asin
  • ½ sdm garam dan 1 sdm gula
  • 2 sdt saus tiram, kecap asin, dan minyak wijen
  • ½ sdt merica bubuk dan kaldu jamur

b. Menghaluskan dengan Food Processor

Selanjutnya, cara membuat dimsum isi ayam udang yaitu dengan memasukkan ½ porsi daging ayam, es batu, tepung sagu, putih telur, dan semua bumbu. Kemudian nyalakan food processor dan proses sampai semua bahan halus.

Baca Juga:  Resep Martabak Manis Teflon Tanpa Mixer, Lezat dan Mudah Dibuat!

Apabila tekstur isian sudah halus, maka tambahkan udang dan sisa daging ayam. Proses lagi sebentar untuk mendapatkan tekstur udang dan daging ayam agak kasar. 

c. Memindahkan Adonan Isian

Setelah itu, siapkan wadah kemudian pindahkan adonan isi dimsum ke dalamnya. Supaya tekstur isian lebih padat, tambahkan parutan wortel. Kemudian kamu bisa mengaduknya agar parutan wortel dan adonan isi dimsum merata. 

Selanjutnya, mengisi kulit dimsum dengan ½ sendok makan adonan isi. Agar lebih menarik, kamu bisa menambahkan wortel parut sebagai topping. Lanjut lakukan hal yang sama sampai kulit dan isian habis.

d. Mengukus Dimsum

Siapkan panci kukusan dan masak air hingga mendidih. Selanjutnya, tata dimsum dengan rapi dan kukus selama 20 menit. Jika ingin lebih otentik, kamu bisa mengukusnya dengan klakat bambu.

3. Cara Membuat Saus Dimsum

Nah, setelah mengetahui cara membuat dimsum, sekarang kamu bisa menyiapkan saus pelengkap untuk cocolannya. Resep dari Youtube/Resep 3 Menit ini sangat mudah dan cepat. Sediakan bahan-bahan berikut dan perhatikan cara memasaknya.

a. Menyiapkan Bahan dan Alat

Bahannya adalah:

  • 3 buah cabai merah besar dan 5 buah cabai rawit
  • 2 butir bawang putih dan 4 butir bawang merah
  • 1 sdt gula pasir
  • ½ sdm cuka putih dan 6 sendok makan saus sambal
  • Garam secukupnya dan 1 sdm maizena
  • ½ sdt kaldu bubuk

Alatnya yaitu:

  • Blender atau ulekan

b. Menghaluskan Bumbu Sambal

Sebelumnya, siapkan blender atau cobek kemudian haluskan bawang putih, bawang merah, dan cabai. Cara membuat saus dimsum pedas yaitu tumis bumbu sambal yang sudah halus dengan sedikit minyak

Selanjutnya, tambahkan 250 ml air kemudian masukkan saus sambal, garam, kaldu bubuk, dan cuka. Aduk sambal hingga merata. Apabila air sudah mulai menyusut, bisa menambahkan satu sendok makan tepung maizena untuk mengentalkan saus.

d. Tuang ke Mangkuk

Jika sudah mendapatkan konsistensi saus yang pas, segera matikan kompor. Tuang saus cocolan ke mangkuk saji. Kamu sudah bisa menyajikan dimsum lengkap dengan saus cocolannya.

Baca Juga:  Resep Ayam Betutu Kuah Pedas Khas Bali, Mudah dan Anti Ribet!

Tips Membuat Dimsum Anti Gagal

Pernahkan kamu membuat dimsum tapi gagal dan teksturnya keras?

Yuk, ikuti tips-tips berikut agar kamu mengetahui cara membuat dimsum yang enak dan lembut.

1. Menggunakan Es Batu

Cara membuat dimsum yang lembut dan kenyal yaitu wajib menggunakan es batu ketika menghaluskan daging ayam. Fungsi dari es batu yaitu untuk menjaga agar daging ayam tidak matang ketika kamu menghancurkannya menggunakan food processor. 

2. Jangan Menggiling Udang Sampai Halus

Untuk menghasilkan tekstur dimsum yang kenyal, jangan terlalu banyak menggunakan tepung karena justru akan membuatnya lebih keras. Gunakan daging udang yang di blender kasar. 

Kamu juga bisa mencincangnya dengan pisau lalu mencampurkannya dengan adonan yang sudah halus. Selain bisa membuat tekstur lebih kenyal dan lembut, daging udang juga akan menambah cita rasa gurih.

3. Memilih Bahan Berkualitas

Cara buat dimsum anti gagal berikutnya yaitu selalu gunakan bahan-bahan berkualitas. Pastikan kamu menggunakan daging ayam dan udang yang masih segar. Bahan-bahan segar dan berkualitas juga sangat berpengaruh terhadap rasa dan tekstur dimsum yang kamu buat.

Cara Membuat Dimsum Ternyata Mudah, Bukan?

Nah, resep di atas cukup mudah dan sederhana untuk kamu coba di rumah, kan? Memulai usaha ini tidak perlu menunggu lama karena bisa dengan modal kecil. Agar lebih unik dan bikin penasaran konsumen, kamu bisa menggunakan kulit dimsum warna-warni.

Selain menyajikan rasa yang otentik, kunci sukses agar bisa menarik konsumen yaitu menyajikan makanan dengan tampilan yang unik.

Selamat mencoba!


Temukan inspirasi lainnya seputar resep makanan, makanan Asia dan sebagainya hanya di fnbpreneur.id

GRATIS, DAPATKAN ARTIKEL TERBAIK UNTUK WUJUDKAN BISNIS IMPIANMU.
DAFTAR SEKARANG!
Ingin tahu lebih lanjut, KoinWorks NEO mau kenalan sama kamu lebih dekat.