Aneka Resep Olahan Udang yang Praktis dan Lezat

4 min read

Olahan Udang

Olahan udang sendiri memang memiliki penggemar dari berbagai kalangan usia, tak terkecuali anak-anak. Apakah kamu juga salah satu penggemar kuliner berbahan baku udang? Tertarik untuk mencoba membuat masakan udang sendiri?

Di artikel ini, ada aneka resep olahan udang sehat, nikmat, dan praktis yang bisa kamu coba buat sendiri di rumah untuk santapan pribadi maupun keluarga. Tak hanya itu saja, kamu juga bisa menjadikan salah satu atau beberapa resep berikut sebagai inspirasi membuka bisnis kuliner baru. 

11 Aneka Olahan Udang

Bagi kamu yang punya udang di rumah dan bingung akan dimasak seperti apa,

yuk, coba aneka resep olahan udang berikut ini!

1. Tumisan Udang

Bahan:

  • 100 gram udang
  • 3 siung bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • 3 cabai merah 
  • 200 gram wortel 
  • 1 jagung manis 
  • Garam dan merica bubuk secukupnya
  • Air secukupnya
  • Minyak goreng

Cara membuat:

  1. Pertama, cuci udang sampai bersih, jangan lupa buang bagian yang kotor.
  2. Selanjutnya, tumis bawang-bawangan dan irisan tipis cabai sampai mengeluarkan aroma harum.
  3. Setelah itu, masukkan udang, wortel, dan tambahkan sedikit air.
  4. Tumisan udang pun siap disajikan. 

2. Olahan Serundeng Udang

Bahan:

  • 250 gram udang
  • 250 gram kelapa tua
  • Setengah sdm ketumbar bubuk
  • ½ sdt garam
  • 5 lembar daun jeruk
  • ½ sdm cuka

Bumbu halus:

  • 5 butir bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 1 sdm gula merah
  • 1 sdm gula putih 
  • ½ sdm garam
  • Setengah sdm ketumbar bubuk
  • ½ sdm air asam

Cara membuat resep olahan udang:

  1. Pertama-tama, bersihkan udang.
  2. Kemudian, cuci bersih dan rendam udang dengan garam, ketumbar, dan cuka lalu diamkan selama kurang lebih 15 menit. 
  3. Goreng udang hingga matang.
  4. Selanjutnya, haluskan semua bumbu halus. 
  5. Masukkan kelapa dan semua bumbu yang sudah disiapkan sebelumnya.
  6. Sangrai kelapa dan tambahkan udang. 
  7. Dinginkan serundeng.
  8. Sajikan bersama nasi hangat agar lebih nikmat. Olahan udang ini juga bisa kamu sajikan untuk anak karena mudah dikunyah.
Baca Juga:  Es Cendol Dawet: Resep dan Cara Membuatnya Untuk Berbisnis

3. Olahan Udang Saus Tiram

Bahan bumbu halus udang saus tiram:

  • 2 siung bawang putih
  • 4 siung bawang merah
  • 5 buah cabai keriting

Bahan utama:

  • 300 gram udang windu
  • ½ sdm air perasan jeruk nipis
  • 1 buah bawang bombay 
  • 2 sdm saus tomat
  • 2 sdm saus tiram
  • 3 sdm minyak goreng 
  • 2 sdm kecap manis

Cara membuat:

  1. Mulanya, rendam udang dan diamkan di dalam air perasan jeruk nipis dan garam. 
  2. Setelah itu, haluskan semua bahan untuk bumbu halus.
  3. Kemudian, tumis bawang bombay, masukkan bumbu halus, lalu aduk sampai harum.
  4. Selanjutnya, masukkan udang dan bumbui dengan saus tiram, saus tomat, kecap manis, dan sedikit air.
  5. Masak sampai saus mengental

4. Sup Tahu dan Udang

Bahan membuat olahan udang dan tahu:

  • 6 potong tahu
  • 250 gram udang
  • 1 dompol sawi putih, potong kasar
  • 2 cm jahe
  • 5 siung bawang putih
  • 8 siung bawang merah
  • ½ sdt merica
  • 3 buah cabe rawit
  • Satu sdt garam
  • 1 sdm saus tiram
  • 2 sdm kecap asin

Cara membuat sup tahu udang:

  1. Pertama, rebus tahu sampai mendidih.
  2. Selanjutnya, panggang udang dengan sedikit minyak. 
  3. Cincang bawang putih dan bawang merah, kemudian geprek jahe. 
  4. Kemudian, tumis bawang putih, bawang merah, jahe, dan merica serta bumbui dengan garam, saus tiram, dan kecap. 
  5. Setelahnya, beri air sesuai dengan selera dan masak sampai mendidih. 
  6. Selanjutnya, masukkan tahu, sawi putih, dan udang.
  7. Akhirnya, olahan udang pun siap untuk kamu sajikan.

5. Udang Berbalut Tepung

Bahan utama olahan udang untuk anak:

  • Setengah sdm garam 
  • ½ buah jeruk nipis
  • 500 gram udang 
  • 2 siung bawang putih
  • 2 ruas jahe, geprek
  • ¼ sdt ketumbar bubuk
  • Lada secukupnya

Bahan tepung bumbu:

  • 8 sdm tepung terigu 
  • 2 sdm tepung maizena
  • Oregano kering sesuai selera
  • 1 sdt gula pasir
  • ½ sdt baking powder

Cara membuat:

  1. Pertama, rendam udang dengan garam dan air perasan jeruk nipis.
  2. Diamkan selama 30 menit. 
  3. Kemudian, kupas kulit udang, lalu bumbui dengan bubuk ketumbar, lada, jahe parut, dan bawang putih parut. 
  4. Diamkan lagi sekitar 15 sampai 20 menit.
  5. Selanjutnya, baluri udang dengan campuran tepung terigu dan tepung maizena.
  6. Kemudian, panaskan minyak, lalu goreng udang sampai matang dan berwarna kecoklatan. 

6. Olahan Udang Saus Pedas

Bahan aneka olahan udang:

  • 300 gram udang segar
  • 6 siung bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • 8 cabai merah 
  • ½ sdm saus sambal
  • 1 buah daun bawang, iris kecil
  • 1 buah tomat 
  • Gula, garam, dan penyedap rasa secukupnya
  • Minyak goreng
  • Bawang goreng (opsional)
Baca Juga:  Resep Sempol Ayam yang Empuk dan Enak untuk Jualan

Cara membuat:

  1. Pertama, cuci bersih udang, dan bersihkan dari semua kotorannya. 
  2. Kemudian, haluskan bawang merah, bawang putih, cabai merah, tomat, gula, dan garam lalu tumis bumbu halus.
  3. Setelah itu, masukkan udang dan aduk sampai merata. 
  4. Apabila warnanya sudah berubah, tambahkan saus sambal dan penyedap rasa sesuai selera.
  5. Jika saus terlalu kental, kamu bisa menambahkan sedikit air. 
  6. Selanjutnya, tunggu sampai saus meresap, dan udang matang sempurna. 
  7. Angkat dan tambahkan taburan bawang goreng agar lebih nikmat.

7. Udang Mentega

Bahan olahan udang:

  • 300 gram udang
  • 8 sdm mentega
  • 5 siung bawang putih
  • Bubuk lada hitam
  • ¼ cup kaldu ayam
  • Garam
  • 2 daun peterseli (opsional)
  • Minyak goreng

Cara membuat:

  1. Pertama, cuci udang, buang semua bagian yang kotor. 
  2. Setelah itu, goreng udang dengan mentega yang sudah dilelehkan sampai berwarna kemerahan, lalu tambahkan garam dan bubuk lada hitam secukupnya.
  3. Selanjutnya, tumis bawang putih dengan lelehan mentega bersama irisan daun peterseli (jika menggunakan) sampai mengeluarkan aroma wangi. 
  4. Kemudian, masukkan kaldu ayam lalu masukkan udang dan aduk pelan.
  5. Tunggu sampai bumbu meresap, dan sajikan.

8. Udang Goreng Oatmeal

Bahan:

  • 500 gram udang pancet, kupas
  • 150 gram oatmeal
  • 4 sdm terigu
  • 3 siung bawang putih
  • 4 buah cabe merah keriting, iris
  • 3 lembar daun jeruk
  • 2 batang bawang daun, iris
  • 2 sdm margarin
  • ½ sdt garam
  • ½ sdt merica
  • 1 sdt gula
  • Minyak untuk menggoreng

Cara membuat:

  1. Pertama, campurkan tepung terigu, merica, gula, dan garam. 
  2. Kemudian, masukkan udang ke dalam terigu, tekan-tekan dan sisihkan. 
  3. Setelah itu, goreng udang sampai matang dan berwarna kecoklatan. 
  4. Goreng oatmeal.
  5. Selanjutnya, tumis bawang putih lalu masukkan cabe merah dan daun jeruk. 
  6. Kemudian, masukkan garam, gula, dan merica, aduk rata. 
  7. Masukkan udang dan oatmeal
  8. Terakhir, tambahkan daun bawang, dan sajikan. 

9. Udang Masak Garlic Butter

Bahan olahan udang untuk anak:

  • 2 sdm soften butter
  • 500 gram udang
  • 1 sdt garam
  • Satu sdt lada hitam
  • 1 ½ sdt gula
  • 2 sdm daun ketumbar segar, cincang
  • 1 sdm minyak goreng
  • 6 siung bawang putih

Cara membuat:

  1. Pertama, bersihkan udang, kemudian bumbui udang dengan menggunakan garam dan lada, lalu sisihkan. 
  2. Selanjutnya, tumis bawang putih sampai kecoklatan dan kering, angkat dan sisihkan. 
  3. Panaskan mentega dan goreng udang sampai matang. 
  4. Kemudian, tambahkan gula dan daun ketumbar, lalu masak sampai matangnya merata. 
Baca Juga:  Cara Membuat Katsu Ala Restoran Jepang dengan Mudah

10. Udang Balado

Bahan:

  • 500 gram udang
  • 6 siung bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 3 cabai merah besar
  • 5 butir kemiri yang sudah disangrai
  • 1 ½ ruas lengkuas, memarkan
  • 1 buah tomat
  • ½ sendok terasi bakar
  • ½ sdt merica bubuk
  • Garam secukupnya
  • Air dan minyak goreng secukupnya

Cara membuat:

  1. Mulanya, cuci bersih udang, buang bagian kotoran dan kulitnya, lalu tiriskan. 
  2. Kemudian, buat dan tumis bumbu halus dari bawang merah, bawang putih, tomat, cabai merah besar, kemiri sangrai, cabai rawit, dan terasi bakar. 
  3. Tumis bumbu halus. 
  4. Tambahkan lengkuas dan satu batang serai, aduk sebentar. 
  5. Tambahkan air secukupnya.  
  6. Kemudian, masukkan udang, aduk, dan diamkan sampai setengah matang. 
  7. Selanjutnya, tambahkan gula, garam, merica bubuk, dan penyedap rasa sesuai selera lalu aduk kembali. 
  8. Jika sudah matang, sajikan dengan nasi hangat. 

11. Peyek Udang

Bahan:

  • 250 gram udang 
  • 200 gram tepung beras
  • 2 sdm tepung kanji
  • 1 sdm kaldu jamur
  • 400 ml air matang
  • 2 butir kemiri
  • 2 siung bawang putih
  • 1 buah cabai merah keriting
  • Satu cm kunyit
  • 1 sdt ketumbar
  • Satu sdt garam

Cara membuat:

  1. Haluskan semua bumbu. 
  2. Campurkan bumbu halus dengan tepung beras, tepung kanji, dan kaldu bubuk. 
  3. Tambahkan air sampai adonan mengental. 
  4. Masukkan udang dan aduk. 
  5. Goreng adonan peyek tipis dan lebar. 
  6. Angkat dan tiriskan jika sudah kering. 

Olahan Udang Mana yang Ingin Kamu Buat?

Inilah beberapa resep olahan udang yang bisa kamu coba di rumah. Semoga resep ini menginspirasi dan membantu membuat masakanmu jadi semakin beragam. 


Temukan inspirasi resep makanan, resep minuman, bisnis makanan dan lain-lain hanya di fnbpreneur.id

GRATIS, DAPATKAN ARTIKEL TERBAIK UNTUK WUJUDKAN BISNIS IMPIANMU.
DAFTAR SEKARANG!
Ingin tahu lebih lanjut, KoinWorks NEO mau kenalan sama kamu lebih dekat.