Resep Wingko Babat, Camilan Khas Semarang yang Dirindukan

3 min read

wingko babat

Meski dikenal sebagai oleh-oleh khas Semarang, sebenarnya wingko babat memiliki sejarah panjang hingga menjadi kue ikonik kota ini. Perpaduan cita rasanya yang gurih dan manis mampu menggugah selera semua orang. Tak heran jika banyak orang yang menyukai jajanan yang satu ini dan mencari resep wingko babat enak dan lembut

Apakah kamu termasuk? Jika iya, kamu beruntung karena artikel ini akan menyajikan berbagai resep wingko babat yang gampang untuk kamu buat sendiri di rumah. Let’s go!

Mengenal Sejarah Wingko Babat

Wingko babat sudah lama dikenal sebagai jajanan sekaligus oleh-oleh khas Kota Semarang. Namun ternyata, Wingko sebenarnya berasal dari sebuah daerah bernama Babat di daerah Lamongan, Jawa Timur, loh.  

Masyarakat setempat biasanya menyebut jajanan ini dengan nama kue wingko. Selama Perang Dunia II sekitar tahun 1944, sebuah keluarga etnis Tionghoa bermigrasi dari kota Babat ke Semarang. Pasutri tersebut bernama The Ek Tjong aka D Mulyono dan Loe Lan Hwa.

Keduanya melihat peluang bisnis karena Kota Semarang belum mengenal kue wingko. Jadi, dua tahun kemudian mereka berdua memulai bisnis makanan ringan yang disebut wingko babat. 

Lantas, inilah alasan mengapa disebut wingko babat, karena asal usul kue ini berasal dari Kota Babat, meski pada akhirnya menjadi populer di Kota Semarang.

Aneka Resep Wingko Babat untuk Dicoba di Rumah

Kue yang terbuat dari tepung ketan putih dan kelapa parut ini sangat cocok disantap dengan secangkir teh hangat. Wingko babat yang terbuat dari campuran tepung ketan, gula, dan kelapa memiliki tekstur yang lembut dan legit, sehingga banyak orang yang menyukainya.

Dulu, wingko babat hanya terbuat dengan rasa kelapa dan aroma pandan. Namun kini, kamu bisa mendapatkan wingko babat dengan rasa cokelat, pandan, durian, pisang, dan nangka. Tapi kembali lagi ke selera masing-masing orang. Kamu lebih suka rasa apa? Apapun rasa favoritnya, ini dia beberapa resep kue wingko untuk kamu:

Baca Juga:  Cara Membuat Rendang Jengkol Anti Bau, Lengkap dengan Resep!

1. Resep Wingko Babat Original

Jika pernah mencoba membuat wingko sendiri di rumah namun hasilnya keras, jangan kecewa, ya.

Yuk, coba lagi dengan resep lain salah satunya resep wingko babat original ini!

Dijamin hasilnya akan empuk dan enak. 

Bahan-bahan:

  • 150 gram tepung ketan
  • 200 gram kelapa parut setengah tua (parut panjang)
  • 150 ml air kelapa
  • ¼ sdt vanili bubuk
  • 100 gram gula pasir
  • ¼ sdt garam

Cara membuat:

  • Masukkan tepung ketan, kelapa yang sebelumnya sudah kamu parut, gula pasir, garam, dan vanili bubuk ke dalam wadah. Aduk bahan-bahan tersebut hingga tercampur merata.
  • Setelah itu, masukkan 150 ml (segelas) air kelapa, aduk lagi hingga rata sambil remas-remas sedikit. 
  • Diamkan kurang lebih 15 menit supaya gula pasir larut. 
  • Sambil menunggu, panaskan cetakan atau wajan anti lengket. Gunakan api cenderung kecil saja, ya.
  • Ambil margarin atau minyak goreng, lalu oleskan tipis-tipis ke permukaan cetakan atau wajan.
  • Tuang 1 hingga 1,5 sdm adonan ke dalam cetakan. 
  • Jangan lupa dibolak-balik hingga kedua sisinya matang. Hindari menekan-nekan adonan saat membolak-balikkannya supaya tekstur wingko tidak terlalu padat dan keras. 
  • Jika kedua sisi sudah matang, angkat dan pindahkan ke piring. Ulangi langkah yang sama hingga adonan wingko habis, ya!

Mudah, bukan?

Wingko babat yang legit dan lembut pun siap untuk kamu nikmati sebagai teman minum kopi atau teh saat me time!

2. Resep Wingko Babat Telfon Durian 

Bagi pecinta durian, pastinya wajib coba resep hidangan satu ini.

Rasa khas dari wingko yang berpadu dengan nikmatnya durian yang harum semerbak, membuat mulut jadi semangat mengunyah.

Apalagi kamu bisa membuat resep ini sendiri tanpa oven karena menggunakan teflon.

Baca Juga:  Resep Masakan Ikan Nila Tradisi Keluarga, Hidangan Simple dan Lezat!

Sangat cocok untuk kuliner anak kos. 

Bahan-bahan:

  • 5-7 buah durian (jenis apa saja, gunakan yang sudah benar-benar matang)
  • Santan sesuai selera
  • 50 gram tepung ketan
  • 30 gram gula pasir (sesuaikan selera)
  • 1 buah kelapa parut.
  • 5 gram margarin
  • Sejumput garam
  • 2 butir telur ayam yang sudah
  • Air secukupnya

Cara membuat:

  • Campurkan santan, gula, dan daging buah durian hingga menyatu sempurna, lalu rebus hingga mendidih (aduk adonan selama perebusan). 
  • Jika sudah, tiriskan adonan dan tutup dengan kain.
  • Mixing tepung ketan, kelapa parut, margarin, garam, telur, dan durian hingga merata.
  • Jika sudah tercampur merata, tambahkan adonan santan durian secara bertahap.
  • Terus campur hingga merata dan sedikit mengembang, diamkan adonan beberapa saat.
  • Jika sudah, ambil sarung tangan plastik atau olesi tangan dengan sedikit minyak goreng.
  • Lalu, bentuk adonan wingko menjadi bulat pipih. Ulangi hingga adonan habis.
  • Panaskan teflon anti lengket dengan api kecil, lalu panggang adonan yang sudah kamu bentuk tadi. 
  • Jangan lupa balik adonan kalau sudah kokoh atau sudah tidak lengket di teflon. 
  • Jika kedua sisi sudah berubah warna menjadi kecokelatan, tandanya wingko babat sudah matang dan siap untuk kamu sajikan.

Mudah, kan?

Jadi kamu bisa buat olahan ini kapan saja tanpa harus memesan tiket ke Semarang. 

3. Resep Wingko Babat Nangka, Kenyal dan Enak

Selain wingko babat original, sudah mencoba legit dan lembutnya wingko babat nangka?

Varian wingko babat ini belakangan sangat populer di Semarang.

Bahkan, bahan dan cara membuatnya yang simpel bisa juga kamu jadikan ide jualan.

Penasaran? Berikut ini resep wingko babat nangka yang bisa kamu ikuti:

Bahan-bahan:

  • 4–5 buah nangka (kupas dan cuci bersih)
  • 200 gram tepung ketan
  • 250 gram kelapa parut setengah tua
  • 120 ml air kelapa
  • ¼ sdt vanili bubuk
  • ½ sdt garam
  • 100 gram gula pasir

Cara membuat:

  • Pertama-tama, potong buah nangka jadi ukuran kecil-kecil, sisihkan. 
  • Dalam wadah lain, campur gula dan air kelapa lalu aduk-aduk menggunakan sendok sampai gula mencair. 
  • Tambahkan bubuk vanili dan garam, aduk-aduk lagi sampai tercampur.
  • Bila sudah larut, campur air gula tersebut dengan kelapa parut. Kemudian, aduk rata sambil remas-remas. 
  • Masukkan tepung ketan dan uleni kembali sampai adonan tercampur dengan rata. 
  • Tambah nangka yang tadi sudah kamu potong-potong ke dalam adonan, kemudian aduk lagi.
  • Setelah itu, nyalakan kompor dengan api kecil dan panaskan teflon anti lengket. 
  • Olesi permukaan teflon dengan margarin. 
  • Ambil 1 sendok adonan, bentuk jadi bulat dan pipihkan. Ulangi sampai semua adonan habis.
  • Panggang di atas teflon dengan api kecil. 
  • Jangan lupa tutup teflon supaya wingko matang dengan merata. Panggang hingga kedua sisi wingko matang ditandai dengan perubahan warna jadi kecoklatan. 
  • Jika semua adonan sudah selesai dipanggang, angkat lalu sajikan.
Baca Juga:  5 Resep Gulai Telur Gurih dan Lezat Dijamin Bikin Nambah

Menggunakan resep dan bahan-bahan di atas, kamu bisa menghasilkan 15–16 buah wingko babat nangka, loh.

Cukup banyak, kan?

Perpaduan rasa gurih dari kelapa dan manis legit dari nangka juga akan memanjakan lidahmu.

Yuk, Coba Aneka Resep Wingko Babat di Atas!

Nah, itulah beberapa resep wingko babat enak dan lembut yang patut kamu coba di rumah.

Jadi, bila kamu rindu sekali menyantap jajanan khas Semarang ini cukup berkreasi di dapur tanpa harus bepergian.

Selamat mencoba!


Temukan inspirasi lainnya tentang resep makanan, resep minuman dan sebagainya hanya di fnbpreneur.id

GRATIS, DAPATKAN ARTIKEL TERBAIK UNTUK WUJUDKAN BISNIS IMPIANMU.
DAFTAR SEKARANG!
Ingin tahu lebih lanjut, KoinWorks NEO mau kenalan sama kamu lebih dekat.