Resep Bubur Sumsum Lembut, Nyaman di Lidah!

3 min read

Siapa sangka, ternyata bubur sumsum saat ini masih eksis, bahkan muncul banyak resep bubur sumsum lembut dan gurih yang bisa kamu coba di rumah.

Bubur sumsum adalah makanan penutup khas Indonesia yang terbuat dari adonan tepung beras dalam kuah santan dan disajikan dengan sirup gula aren atau gula jawa. Ada juga variasi yang dilengkapi dengan mutiara, candil, dan lain-lain.

Aneka Resep Bubur Sumsum Lembut dan Gurih

Rasanya yang gurih dan manis membuat banyak orang yang suka mengonsumsi bubur sumsum sebagai menu sarapan yang ringan, tapi mengenyangkan. Tertarik? Yuk, cobain beberapa variasi resep bubur sumsum lembut dan gurih berikut ini yang dijamin bakal mengingatkan sweet memories masa kecil kamu!

1. Bubur Sumsum Lembut dan Simpel

bubur sumsum 1

Youtube/Dapur Kiki

Membuat bubur sumsum memang memerlukan bahan-bahan yang sederhana. Namun, ada beberapa hal yang perlu kamu perhatikan saat memasaknya supaya tekstur akhirnya lembut dan merata. Agar hasilnya lembut di lidah, coba ikuti resep bubur sumsum yang simpel berikut ini!

Bahan adonan bubur sumsum:

  • 700 ml air
  • 100 gram tepung beras
  • 2 bungkus santan cair instan (kemasan 65 ml)
  • 2 lembar daun pandan, ikat
  • ½ sdt garam

Bahan untuk kuah:

  • 300 ml air
  • 1 sdt tepung maizena
  • 160 gram gula jawa atau gula aren

(Campur semua bahan, masak hingga gula larut, kemudian saring dan pindahkan ke wadah)

Cara membuat:

  • Dalam wadah, masukkan tepung beras, santan cair, dan 700 ml air. 
  • Aduk-aduk hingga semua benar-benar tercampur rata.
  • Jika sudah, masak menggunakan api kecil cenderung sedang, kemudian masukkan 1 lembar daun pandan. 
  • Selama memasaknya, pastikan kamu terus mengaduknya hingga teksturnya berubah agak kental. 
  • Bila adonan sudah meletup-letup, maka tandanya bubur sumsum hampir matang. Terus aduk selama 1 hingga 2 menit untuk mempertahankan teksturnya.
  • Bila sudah matang, matikan kompor, lalu pindahkan bubur sumsum ke mangkuk.
  • Diamkan selama beberapa menit dalam suhu ruang, supaya uap panasnya berkurang dan bubur sumsum menjadi agak dingin.
  • Kalau sudah, sajikan di mangkuk, lalu siram dengan kuah sirup gula jawa.
Baca Juga:  10 Resep Olahan Tempe Kekinian untuk Variasi Hidangan

2. Bubur Sumsum Pandan 

bubur sumsum 2

Youtube/Ika Mardatillah

Bikin bubur sumsum kamu jadi lebih beraroma dan menggugah selera dengan resep yang satu ini. Entah sebagai makanan penutup atau menu sarapan, pasti akan lebih nikmat jika menyantapnya bersama keluarga.

Bahan bubur sumsum:

  • 100 gram tepung beras
  • 250 ml air pandan
  • 750 ml santan cair
  • 1 sdt garam
  • Pasta pandan secukupnya

Bahan kuah kinca (sirup gula merah):

  • 150 gram gula merah
  • 1 sdm gula pasir
  • 150 ml air
  • 1 lembar daun pandan

Cara membuat:

  • Pertama, buat kuah kincanya dengan memasukkan gula merah, daun pandan, gula pasir, dan air ke dalam wajan. Masak hingga mendidih dan seluruh gulanya larut. 
  • Aduk-aduk supaya tidak lengket dan tidak cepat gosong.
  • Jika sudah, angkat, saring, dan sisihkan.
  • Selanjutnya, buat bubur sumsumnya dengan memasukkan tepung beras dan air pandan ke dalam panci. Aduk dahulu hingga semua tercampur merata.
  • Jangan lupa tambahkan garam, pasta pandan secukupnya, dan santan cair, aduk kembali. 
  • Jika semua sudah tercampur, pindahkan ke atas kompor, dan masak hingga mengental. Aduk terus selama memasaknya.
  • Tunggu hingga dingin dan set, kemudian sajikan dengan siraman kuah kinca.

3. Bubur Sumsum Labu Kuning

bubur sumsum 3

Youtube/Resep Erlita

Siapa sangka, ternyata labu kuning juga bisa jadi bahan untuk membuat resep bubur sumsum yang lembut dan gurih. Selain rasanya yang lezat, warna kuning alami dari labu bikin tampilannya makin cantik dan menggugah selera.

Bahan bubur:

  • 500 gram labu kuning (berat setelah dikupas dan diambil biji dan seratnya)
  • 1 liter santan (dari ½ butir kelapa tua)
  • 100 gram tepung beras
  • ½ sdt garam
  • 130 gram gula pasir
  • 2 lembar daun pandan
Baca Juga:  Resep Ayam Bakar Kecap Mudah dan Sederhana, Wajib Coba

Bahan kuah santan:

  • 1 sachet santan instant 
  • 300 ml air
  • ¼ sdt garam
  • 2 lembar daun pandan

Cara membuat: 

  • Pertama, kukus labu kuning, lalu blender sampai halus dengan menambahkan sedikit air. Sisihkan.
  • Dalam panci, masukkan santan instan dan 300 ml air, aduk. Masukkan juga daun pandan dan garam, lalu masak hingga mendidih dan matang. Sisihkan.
  • Siapkan wadah, masukkan tepung beras, lalu masukkan santan cair secara bertahap. 
  • Tambahkan garam, gula, daun pandan, dan labu kuning yang tadi sudah dihaluskan.
  • Pindahkan ke wajan, lalu masak dengan api sedang sambil terus diaduk hingga teksturnya mengental.
  • Jika sudah, sajikan ke dalam cup atau mangkuk. Jangan lupa siram dengan kuah santan, supaya lebih gurih dan nikmat.

4. Bubur Sumsum Kuah Buah Naga

bubur sumsum 4

Youtube/Kaffah Entertainment

Bosan dengan bubur sumsum yang berkuah santan atau kinca? Yuk, cobain resep bubur sumsum kuah buah naga berikut ini yang tampilannya menarik dan hasilnya lembut! Selain orang dewasa, resep ini juga cocok banget untuk variasi snack MPASI si kecil.

Bahan-bahan:

  • 3 sdm tepung beras
  • 150 ml santan cair
  • ½ buah naga
  • 1 lembar daun pandan, ikat

Cara membuat:

  • Siapkan panci, masukkan tepung beras, santan, dan daun pandan. Aduk-aduk hingga tidak ada tepung beras yang menggumpal.
  • Nyalakan kompor dengan api kecil, lalu masak sambil terus mengaduknya supaya tidak gosong.
  • Jika teksturnya sudah mengental, matikan api kompor, sisihkan dan biarkan hingga set.
  • Saring daging buah naga untuk mengambil sari buahnya. Sajikan bersama bubur sumsum di dalam mangkuk dan selamat menikmati!

5. Bubur Sumsum Ubi Ungu

bubur sumsum 5 

Youtube/CookingWithhYNS

Satu lagi nih resep bubur sumsum lembut yang wajib kamu coba, yaitu bubur sumsum ubi ungu. Penasaran? Ikuti step-by-step berikut ini!

Bahan-bahan: 

  • 100 gram ubi ungu (kukus dulu)
  • 900 ml air
  • 100 gram tepung beras
  • 1 sdt garam atau sesuai selera
  • 200 gram gula pasir 
  • 1 lembar daun pandan
Baca Juga:  Resep Kue Pancong yang Mudah Dibuat untuk Camilan di Rumah

Bahan santan:

  • 300 ml air
  • 1 bungkus santan instan
  • Garam secukupnya
  • 1 lembar daun pandan

Cara membuat: 

  • Potong-potong ubi kukus, lalu haluskan bersama tepung beras dan air menggunakan blender atau chopper, lalu saring.
  • Tuang ke dalam panci, tambahkan gula, garam, dan daun pandan, masak dengan api sedang cenderung kecil.
  • Masak hingga bubur mengental dan meletup. Angkat dan sajikan dengan santan.

Baca juga: Resep Kue Pancong yang Mudah Dibuat untuk Camilan di Rumah

6. Bubur Sumsum Coklat yang Creamy

bubur sumsum 6

Youtube/pufflova

Rasa bubur sumsum yang satu ini mirip banget lho dengan custard pudding ala-ala restoran western. Yuk, cobain!

Bahan-bahan:

  • 120 gram coklat favorit kamu
  • 600 ml susu
  • 1 sdm cocoa powder
  • 1 sdm gula
  • Sejumput garam
  • 70 gram tepung beras
  • 20 gram tapioka
  • Susu rasa vanilla sebagai kuah

Cara membuat:

  • Potong-potong coklat, pindahkan ke mangkuk.
  • Dalam panci, masukkan susu dan coklat, lalu masak hingga coklat meleleh. Matikan kompor.
  • Masukkan cocoa powder, tepung beras, tepung tapioka, dan sejumput garam, aduk hingga rata.
  • Nyalakan kembali api kompor, lalu aduk-aduk hingga mengental.
  • Jika sudah, sajikan dengan kuah susu vanilla.

Tertarik Mencoba Resep Bubur Sumsum Lembut yang Mana?

Itu dia variasi resep bubur sumsum lembut dan gurih yang bisa kamu coba praktekkan di rumah.

Mulai dari bubur sumsum simpel, pandan, labu kuning, berkuah buah naga, ubi ungu, dan coklat.

Cara membuatnya sangat simpel dan bisa jadi ide usaha, loh!

Selamat mencoba!

GRATIS, DAPATKAN ARTIKEL TERBAIK UNTUK WUJUDKAN BISNIS IMPIANMU.
DAFTAR SEKARANG!
Ingin tahu lebih lanjut, KoinWorks NEO mau kenalan sama kamu lebih dekat.